Tinjau Lokasi Pascabencana di Pessel dan Padang Pariaman, Wagub: Fokus Pulihkan Sektor Kesehatan dan Infrastruktur

Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy, saat mendampingi Menko PMK Muhadjir Effendy meninjau penanganan bencana di Sumbar pada 16 Maret 2024 lalu.

TOPSUMBAR – Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Barat, Audy Joinaldy, menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) terus memperhatikan pemulihan pascabencana di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) dan Padang Pariaman.

Pemulihan tersebut difokuskan terutama pada sektor kesehatan dan infrastruktur.

Hal ini disampaikan Audy di saat kunjungannya ke sejumlah lokasi terdampak banjir dan longsor di dua kabupaten tersebut pada Rabu, 1 Mei 2024.

Bacaan Lainnya

“Waktu Menko PMK berkunjung ke Pessel dan Padang Pariaman, telah ditegaskan pentingnya pemulihan di sektor kesehatan. Kami khawatir, pasca bencana, berbagai penyakit lebih mudah menyerang warga yang masih dalam masa pemulihan dan trauma pascabencana,” kata Wagub Audy.

Audy memulai kunjungannya dari posko bencana di Duku Utara, kemudian melanjutkan ke Puskesmas Tarusan, Kabupaten Pessel.

Dari Pessel, ia bergerak ke Kabupaten Padang Pariaman untuk meninjau beberapa titik lokasi bekas bencana, termasuk posko di kawasan Sikucua Laweh.

“Saya telah berbincang dengan warga terdampak, memberikan semangat, mendengar keluhan serta harapan mereka. Kami pastikan bahwa perhatian Pemerintah Provinsi Sumbar akan terus berlanjut hingga pemulihan benar-benar selesai,” tambahnya.

Audy juga mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat untuk turut serta membantu pemulihan pascabencana di Pessel dan Padang Pariaman.

Dampak kerusakan akibat bencana banjir dan longsor beberapa waktu lalu cukup signifikan, termasuk kerusakan fasilitas umum dan rumah warga.

“Kami juga berharap bantuan dari berbagai pihak terus mengalir sehingga warga terdampak bisa kembali beraktivitas normal,” ujarnya.

Audy juga memastikan bahwa Pemerintah Provinsi Sumbar terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat, pemerintah kabupaten, serta kelompok relawan untuk mempercepat pemulihan pascabencana.

(adpsb/isq)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait