Banjir Bandang Melanda Canduang dan Sungai Pua Agam, Jalan Terputus dan Satu Mobil L-300 Terjebak

TOPSUMBAR – Banjir bandang melanda dua kecamatan di Kabupaten Agam, Sumatera Barat pada Jumat sore, (5/4/2024).

Kedua kecamatan dimaksud adalah Kecamatan Canduang dan Kecamatan Sungai Pua.

Pusdalops BPBD Agam dalam siaran pers tertulis, menyebutkan kejadian banjir bandang sebagaimana informasi diterima pihaknya dari pemerintah Nagari Canduang dan Sungai Pua terjadi pukul 16:00 WIB, disebabkan tingginya curah hujan.

Diterangkan, banjir bandang di Kecamatan Canduang memutus jalan pertanian dari Lakuang Surian, Jorong Labuang menuju Tonggok Jorong Puti Ramuh, Nagari Canduang Koto Laweh, Kecamatan Canduang dan mengakibatkan terjebaknya 1 unit Mobil L300 di lokasi pertanian

Banjir Bandang juga mengenai rumah warga, kendaraan dan akses jalan di Nagari Bukik Batabuah, Kecamatan Canduang.

Sedangkan di Kecamatan Sungai Pua, banjir bandang mengenai akses jalan di Nagari Sungai Pua.

Upaya yang dilakukan pusdalops BPBD Agam berkoordinasi dengan Pemerintah Nagari dan Kecamatan.

Kemudian melakukan Assesment dan Pendataan serta turun langsung kelokasi.

“Demikian informasi sementara ini,” tutup siaran pers tertulis Pusdalops BPBD Agam.

Sementara itu, informasi dihimpun Topsunbar.co.id, hingga pukul 19:30 WIB malam ini hujan masih terus turun di dua kecamatan tersebut.

Hingga berita ini diturunkan, Topsunbar.co.id belum memperoleh informasi lebih lanjut terkait penanganan banjir bandang dimaksud.

(AL)

Pos terkait