Jalan Lintas Sumatera Amblas di Silungkang, Pengguna Jalan Diminta Waspada

TOPSUMBAR – Jalan Lintas Sumatera mengalami amblas di wilayah Silungkang, Sawahlunto pada Sabtu, 30 Desember 2023. Jalan amblas ini mengundang perhatian sejumlah pengguna jalan.

Media sosoal termasuk di grup WhatsApp secara berulang mengirimkan gambar dan peringatan kepada masyarakat agar berhati-hati saat melintas.

Meskipun kondisi lalulintas masih memungkinkan untuk dilewati kendaraan, namun hanya satu arah yang dapat dilalui.

Bacaan Lainnya

Sehingga pihak berwenang menerapkan sistem buka-tutup.

Garis polisi tampak terpasang sepanjang jalur yang mengalami longsor, bertujuan untuk menciptakan keamanan dan ketertiban.

Pihak kepolisian setempat bersama tim pemelihara jalan bekerja keras untuk menangani situasi ini dengan segera.

Koordinasi terus dilakukan untuk memastikan keselamatan pengguna jalan dan meminimalisir potensi risiko.

Masyarakat diminta untuk mematuhi petunjuk pengalihan dan imbauan dari petugas yang berjaga di lokasi.

Pemerintah daerah menegaskan bahwa langkah-langkah pencegahan telah diambil untuk mengurangi dampak dari amblasnya jalan ini.

Pemeriksaan rutin terhadap kondisi jalan lintas Sumatera di berbagai titik terus dilakukan guna memastikan keamanan dan kenyamanan bagi semua pengguna jalan.

Pihak terkait juga memberikan jaminan bahwa upaya perbaikan akan segera dilakukan, dan masyarakat diharapkan untuk bersabar sambil tetap mematuhi aturan lalu lintas yang berlaku.

Pada saat ini, masyarakat diimbau untuk memperhatikan kondisi jalan, mengikuti petunjuk arah dan peringatan yang disediakan, serta menjaga keamanan diri dan kendaraan saat melintas di sekitar area yang terdampak.

(AG)

Pos terkait