Wawako Hendri Septa Resmikan Relokasi Kantor Bank Mandiri Taspen Padang

Wakil Wali Kota Padang Hendri Septa meresmikan relokasi kantor Bank Mandiri Taspen (Mantap) KC Padang secara virtual di kediaman resminya di Jalan Ahmad Yani Nomor 51 Padang, Senin (15/2/2021).

“Atas nama Pemerintah Kota Padang, kami mengucapkan selamat kepada Bank Mandiri Taspen atas relokasi kantor Bank Mandiri Taspen KC Padang,” ucap Wawako.

Sebagaimana diketahui, kantor lama Bank Mantap berlokasi di jl. Proklamasi No.51 D saat ini pindah ke jl. Diponegoro No.9 berdasarkan izin relokasi kantor oleh otoritas jasa keuangan (OJK) nomor surat: S-11/KO.052/2021.

Bacaan Lainnya

Hendri Septa mengharapkan Bank Mantap KC Padang dapat bersinergi dengan lebih kurang 9000 PNS Pemko Padang, terutama bagi yang telah memasuki masa pensiun.

“Besar harapan kami kepada Bank Mandiri Taspen untuk dapat melayani dana tabungan, asuransi PNS, serta bantuan modal usaha, baik ketika aktif menjadi PNS maupun memasuki masa pensiun atau purnabakti,” harap Wawako.

“Semoga dengan relokasi kantor Bank Mantap KC Padang ini pelayanan terbaik dan profesional dapat diberikan kepada para nasabah, serta target sebagai The Best Pension Business Bank in Indonesia 2021 dapat diraih,’ pungkas Wawako. (Hms)

Pos terkait