Empat Siswa Perwakilan Kota Solok Ikuti Seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi

Kota Solok | Topsumbar – Dispora Kota Solok melepas secara resmi empat siswa anggota Paskibraka Kota Solok untuk mengikuti seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi Tahun 2022, di halaman GOR Kota Solok. Pelepasan dilakukan oleh Kepala Bidang Pemuda, Pris Gusfo Pertason, Kepala Bidang Olahraga Prestasi, Anwar, Perencana Muda Program dan Keuangan, Betty Sumarty dan Kepala Seksi Kepemimpinan Kepeloporan dan Kewirausahaan, Febri Anita.

Untuk mewakili Kota Solok di seleksi Tingkat Provinsi, keempat orang siswa terpilih ini merupakan hasil dari 67 orang Paskibraka Kota Solok. Pada mulanya didapat 6 orang Paskibraka lolos seleksi transparan dan diputuskan kembali diseleksi menjadi dua pasang siswa Paskibraka.

Dua orang putra atas nama Juan Randi Montoya dari SMAN 1 Kota Solok dan Abdilla Zaki Hakim dari SMAN 2 Kota Solok. Sementara dua putri berasal dari SMA N 1 Kota Solok atas nama Denysa Sandra Amalia dan Shiffa Nazwalika Kurnia.

Bacaan Lainnya

Seleksi tingkat Provinsi nantinya akan diadakan pada tanggal 9 Mei sampai 13 Mei 2022 di UPTD BKOM dan Pelkes Provinsi Sumatera Barat Jalan Gajah Mada Gunung Pangilun, Kota Padang. Akan didampingi langsung oleh Kepala Bidang Pemuda.

“Semua peserta seleksi telah mengikuti instruksi dari pelatih dengan serius. Maka hasilnya empat orang paskibraka inilah terpilih untuk mewakili Kota Solok untuk seleksi tingkat provinsi tahun ini,” kata Kabid Pris Gusfo.

Kabid Pris Gusfo berharap perwakilan dari Kota Solok yang terpilih dalam seleksi tingkat provinsi nantinya dapat bekerja lebih keras, disiplin dan serius.

“Pada tahun lalu 2 orang Paskibraka kita lolos tingkat provinsi, untuk tahun ini kita usahakan 4 orang lolos seleksi dan mudah-mudahan bisa lolos untuk tingkat nasional,” harapnya.

Sementara Kasi Kepemimpinan Kepeloporan dan Kewirausahaan, Febri Anita berpesan kepada siswa terpilih untuk menjaga nama baik Kota Solok.

“Ini merupakan seleksi yang ruang lingkupnya lebih besar dari seleksi tingkat kota. Mental dan disiplin merupakan hal yang utama dalam seleksi mengingat peserta nantinya akan melakukan latihan yang membutuhkan kekuatan fisik yang prima,” ungkapnya.

Menanggapai kebershasilan ini, salah satu peserta yang lolos dari SMA N 1 Juan Randi Montoya pada kesempatan itu mengatakan harapanannya untuk bisa lolos seleksi tingkat Provinsi.

“Saya bersungguh-sungguh mengikuti seleksi ini, apalagi persaingan berasal dari seluruh kota dan kabupaten se-Sumatera Barat. Target saya bisa lolos Tingkat Nasional nantinya,” ucapnya.

(gra)

Pos terkait