Kakan Kemenag Kota Solok Buka Kegiatan MTQ Kelurahan Nan Balimo

Kota Solok | Topsumbar – Dihadiri Camat Tanjung Harapan Drs. Feri Agriadi, aparatur Kelurahan Nan Balimo, Pengurus PKK, Ninik Mamak, Bundo Kanduang, serta Guru MDA, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Solok, H. Afrizal, membuka secara langsung kegiatan MTQ ke-40 Tahun 2022 tingkat Kelurahan Nan Balimo, di Masjid Nurul Huda Tembok, Jumat (22/7/2022).

“Dengan MTQ ini, pihak kelurahan mampu mencari dan mendapatkan bibit terbaik untuk MTQ Tingkat Kota Solok, dan masing-masing MDTA lebih giat lagi untuk meningkatkan kompetensi peserta didik untuk cinta Al Qur’an,” ujar Afrizal dalam sambutannya.

Kakan Kemenag menyebutkan bahwa Pemerintah bersama-sama akan membina Pondok Al Qur’an dan Tahfidz di Kota Solok agar menghasilkan generasi qurani handal. Oleh karena itu, kepada orangtua, masyarakat, guru diminta untuk selalu memotivasi dan ikut memajukan MDTA di sekitar wilayah tempat tinggalnya demi mewujudkan Kota Solok Serambi Madinah.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan itu, Camat Tanjung Harapan mengungkapkan pihaknya mengapresiasi kegiatan MTQ tersebut. Ia berharap dengan dilaksanakannya MTQ ini dapat mencetak generasi penerus yang beriman dan bertakwa kepada Allah SWT.

Sementara Lurah Nan Balimo Jaziarni Rusti, SH, MM, yang dalam hal itu berhalangan hadir karena sakit, melalui wawancara menyatakan sangat senang melihat masyarakat Nan Balimo bisa bekerjasama dengan pihak kelurahan, dan Ia akan berupaya semaksimal mungkin untuk memfasilitasi kegiatan MTQ tersebut.

Acara MTQ Kelurahan Nan Balimo ini dilaksanakan selama dua hari, yaitu 22 s/d 23 Juli di dua tempat yaitu, di Masjid Nurul Huda Tembok dan Masjid Al Manar Sawah Sianik. Adapun cabang yang diperlombakan yaitu Tilawah Anak-Anak, Tahfiz 1 Juz Non Tilawah, Tahfiz 5 Juz Non Tilawah, Tilawah Remaja dan Dewasa, Tilawah Kanak-Kanak, Tahfiz 1 Juz Tilawah dan 5 Juz Tilawah, Tartil Dasar, Menengah, Umum, Khaligrafi, Fahmil Quran, MSQ, dan Khutbah Jumat.

(gra)

Pos terkait