Dispersip Meriahkan Hari Jadi Kabupaten Solok Ke-109 Dengan Road Show Pustaka Keliling

Kab Solok, Top Sumbar— Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Solok (Dispersip) menggelar road show mobil pustaka keliling dalam rangka memeriahkan hari jadi Kabupaten Solok ke-109 Tahun 2022.

Sebanyak 14 unit mobil pustaka keliling dilepas oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Solok di halaman kantor Bupati Solok. Kamis (24/03/2022) Arosuka.

Selain dari Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Solok, road show mobil perpustakaan keliling yang digelar tersebut juga di ikuti oleh seluruh Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota/Kabupaten se-Sumatera Barat.

Bacaan Lainnya

Road Show atau pertunjukan mobil pustaka keliling itu dilepas oleh Bupati Solok H. Epyardi Asda yang diwakili oleh Kepala Dinas Persip Kabupaten Solok H. Nofiarman di lapangan komplek perkantoran Bupati Solok Arosuka.

Tampak hadir bersama Kepala Dinas Persip Kabupaten Solok, Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Kominfo Kabupaten Solok Syofiar Syam, Kepala Bidang Pustaka Dispersip Kabupaten Solok Rafki.

Kepala Dinas Persip Kabupaten Solok H. Nofiarman Saat melepas rombongan mobil pustaka keliling menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Dispersip se-Sumatera barat yang telah hadir dan ikut memeriahkan hari jadi Kabupaten Solok.

Dijelaskannya, kegiatan road show yang dilakukan oleh Dipersip merupakan bentuk atau upaya dalam memberikan pelayanan publik. Dengan turun langsung ke tengah masyarakat, Dispersip akan mampu untuk menambah minat baca bagi masyarakat.

“Minat baca atau literasi masyarakat mesti ditingkatkan. Salah satunya memicu dengan kehadiran mobil pustaka keliling ini,”ucap Nofiarman.

Diungkapkannya, ada 14 unit mobil pustaka keliling yang memeriahkan acara road show mobil pustaka keliling. Dua diantaranya berasal dari Pemerintah Kabupaten Solok.

“Dispersip kabupaten dan kota lain juga ikut memeriahkan, ini sudah menjadi tradisi bagi kami di Dispersip se-Sumatera Barat. Jadi setiap hari jadi kabupaten dan kota lainnya kami melakukan road show,” tuturnya.

“Dan lebih penting dari itu semua mudah – mudahan apa yang dilakukan saat ini bernilai ibadah di sisi Allah SWT. Dan semoga tim dan driver yang ikut tetap berhati-hati dan tetap menjaga keselamatan,” ucap Nofiarman lagi.

Selain mengadakan road show mobil pustaka keliling, dalam memeriahkan hari jadi Kabupaten Solok Dispersip Kabupaten Solok juga menggelar acara lomba bercerita tingkat Sekolah Dasar se-Kabupaten Solok.

(By)

Pos terkait