Bupati Epyardi Asda Pimpin Apel Awal Tahun 2022, Kerja dan Semangat Baru

Bupati Solok H. Epyadi Asda pimpin langsung apel gabungan perdana pada awal tahun 2022. Senin (10/01/2022) di lapangan kantor sekretariat Bupati Solok.

Apel gabungan awal tahun 2022 diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) mulai dari Sekretaris daerah, Staf Ahli, Asisten dan seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Solok.

Selain dari ASN, dalam apel gabungan tersebut juga terlihat hadir Wakil Bupati Solok Jon Firman Pandu, SH.

Bacaan Lainnya

Dalam amanatnya Bupati Epyardi mengajak dan memberikan semangat baru kepada seluruh ASN agar bisa menjalankan tugas dan tanggung jawabnya untuk memajukan Kabupaten Solok kedepan dengan berkontribusi dalam mencapai visi dan misi Kabupaten Solok yaitu menjadikan Kabupaten Solok terbaik di Sumatera Barat.

“Sekarang adalah awal tahun anggaran 2022, mari dengan semangat yang baru kita bangun Kabupaten Solok menjadi Kabupaten terbaik di Sumatera Barat dan mudah-mudahan pada tahun ini kita semua jauh lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” ucap Bupati.

Bupati menyebut, untuk mencapai visi dan misi Kabupaten Solok tidak akan bisa dilakukan oleh person orang (satu orang) tetapi sangat dibutuhkan sebuah tim yang tangguh untuk bekerja demi kesejahteraan masyarakat.

Sebelumnya Bupati Solok sudah membentuk tim dengan memposisikan orang-orang yang profesional di masing-masing bidang pada setiap OPD yang ada sesuai dengan kapasitas dan kapabilitas yang dimiliki. Untuk itu Bupati berharap agar tim yang sudah dibentuk bisa bekerja dengan baik dan penuh semangat, sehingga apa yang menjadi visi dan misi bersama dapat terwujud.

“Tidak ada yang namanya Superman (manusia yang super dalam bekerja), tetapi yang ada itu adalah Super tim yang akan menjadikan semua menjadi lebih baik. Bekerjalah dengan baik, saya memang tidak kenal dengan seluruh ASN satu persatu tetapi yakinlah saya akan selalu mendukung seluruh ASN yang bekerja sesuai dengan apa yang sudah diamanahkan,” sebut Bupati.

Selain itu Bupati juga menegaskan kepada seluruh ASN untuk lebih meningkatkan lagi tingkat pelayanan kepada masyarakat karena dikatakan beliau bahwa, dengan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, bukan hanya berdampak positif kepada masyarakat saja, tetapi juga pada diri kita sendiri.

“Dengan memberikan pelayanan terbaik, kita telah menjalankan tugas sebagai abdi negara yang baik,” imbuh Bupati.

Terkait dengan bencana alam yang melanda masyarakatnya di Nagari Aie Dingin, Bupati sangat merasa sedih dan mendo’akan agar tidak ada lagi hal terburuk yang akan menimpa masyarakatnya di Kabupaten Solok khususnya masyarakat Nagari Aie Dingin.

Bupati memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bergerak cepat dalam menanggapi bencana banjir yang merendam rumah warga di Nagari Aia Dingin.

“Kemarin terjadi bencana banjir di Nagari Aie Dingin, saya mendengar Dinas Sosial, Camat, Walinagari dan pihak terkait lainnya sudah turun langsung memberikan bantuan kepada masyarakat kita yang terdampak banjir. Saya mengucapkan terimakasih, semoga kedepannya kita dapat selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ungkap Bupati.

Dalam menutup apel gabungan, Bupati Solok langsung bertindak untuk memimpin dan menuntun pembacaan doa dengan berserah diri kepada Allah SWT.

Apel gabungan dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan Satya Lencana secara simbolis oleh Bupati Solok kepada perwakilan penerima Drs. Zulmarnus, Dr. Yones Indra, dan Ezi Yofarahmi, M. Si.

(by)

Pos terkait