Humaidi Putra Sungai Dareh Daftar sebagai Calon Bupati Dharmasraya, Komitmen Lanjutkan Program Sutan Riska

Humaidi Putra Sungai Dareh Daftar sebagai Calon Bupati Dharmasraya, Komitmen Lanjutkan Program Sutan Riska

TOPSUMBAR – H. Humaidi, SP., M.Si., anak Imam Masjid Raya Sungai Dareh Alm. Datuak Aras Mandaro Hitam, resmi mendaftarkan diri sebagai calon Bupati Dharmasraya di Kantor PDIP Kabupaten Dharmasraya pada Jumat, 3 Mei 2024.

Humaidi bertekad untuk melanjutkan pencapaian Bupati Sutan Riska serta meningkatkan pembangunan ekonomi, agama, dan Sumber Daya Manusia (SDM) atau Indeks Pembangunan Masyarakat (IPM).

“Dibawah kepemimpinan Sutan Riska Tuanku Kerajaan, semua sudah berjalan baik. Saya mendorong beliau untuk maju sebagai gubernur Sumatera Barat. Sebagai ASN dan masyarakat, kita akan melanjutkan hal-hal baik dari beliau dan memperbaiki hal-hal yang perlu ditingkatkan,” ujar Humaidi, yang saat ini sedang menempuh pendidikan S3 di Universitas Andalas, Padang.

Bacaan Lainnya

Sebagai seorang yang mahir melantunkan bacaan Al-Quran dengan penuh ketundukan (tajwīd), Humaidi yang mengikuti jejak almarhum ayahandanya sebagai qory terbaik tahun 1998 di Kabupaten Sijunjung, optimis dapat membawa warna baru pada Pilkada tahun ini.

“Kita berniat ikut kontestasi Pilkada 2024 untuk melayani masyarakat. Kita akan membawa warna baru, karena selama ini calon yang muncul hanya itu-itu saja. Saat ini, saya mendaftar sebagai calon Bupati dari PDIP. Apapun mekanisme dari PDIP, kita akan ikuti, yang jelas kita sebagai salah satu kandidat sudah siap,” tambahnya.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu PDIP Kabupaten Dharmasraya, Heri Sutrisno, menyebutkan bahwa hingga saat ini, sejumlah kandidat sudah mendaftar, termasuk Amrizal Datuak Rajo Medan, Marlon Martua, dan Humaidi sebagai calon Bupati, serta Salman, Mawarman, dan Adidas sebagai calon Wakil Bupati.

“Pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Dharmasraya untuk Pilkada Serentak Tahun 2024 masih dibuka hingga tanggal 23 Mei 2024. PDIP terbuka bagi siapapun yang berminat untuk mendaftar,” tutup Heri Sutrisno.

(YAN)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait