Sekda Padang Pariaman Pimpin Rapat Sosialisasi Pelaksanaan Safari Ramadhan 1445 H, Ajang Mendekatkan Pemerintah dengan Masyarakat

Sekda Padang Pariaman Pimpin Rapat Sosialisasi Pelaksanaan Safari Ramadhan 1445 H, Ajang Mendekatkan Pemerintah dengan Masyarakat

TOPSUMBAR – Sekretaris Daerah (Sekda) Padang Pariaman Rudy R Rilis memimpin Rapat Sosialisasi pelaksanaan Safari Ramadhan tahun 1445 H.

Rapat berlangsung di Ruang Rapat Sekda Lantai 2 Komplek IKK Parit Malintang pada Kamis, 14 Maret 2024.

Rudy menyebutkan bahwa pada tahun ini Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemdakab) Padang Pariaman akan menurunkan sebanyak 34 Tim Safari Ramadhan (TSR).

Bacaan Lainnya

TSR tersebut nantinya akan mengunjungi Masjid dan Mushalla di 103 Nagari yang tersebar dalam 17 Kecamatan di Padang Pariaman.

“Tahun ini, sebanyak 34 TSR akan mengunjungi 120 Masjid dan Mushalla se Kabupaten Padang Pariaman,” ungkapnya.

“Selain 34 TSR dari Kabupaten, tim kita juga akan ditambah sebanyak 2 TSR dikhususkan dari Bupati dan Wakil Bupati. Selain itu, kita juga akan dikunjungi oleh TSR Pemprov Sumbar yang berasal dari tim Gubernur, Wakil Gubernur, dan Kajati Sumbar,” ujarnya.

Rudy juga menambahkan bahwa TSR Padang Pariaman akan terdiri dari Unsur Forkopimda, Setdakab, Kepala OPD, Instansi Vertikal, dan Kabag.

Selain itu juga akan didampingi oleh wartawan, dan TSR akan turun sebanyak 3 kali kunjungan ke 120 Masjid dan Mushalla di 103 Nagari.

Kunjungan TSR kali ini bukan sekedar kunjungan silaturahmi saja. Namun juga akan memberikan bantuan pembangunan sebanyak Rp 7,5 Juta di serahkan ke Masjid dan Mushalla yang dikunjungi.

“Ini merupakan agenda rutin tahunan Pemkab Padang Pariaman. Selain memperluas silaturahmi, kegiatan ini juga akan mendekatkan pemerintah dengan masyarakat. Di sisi lain juga akan jadi momen menyampaikan aspirasi mencapai pembangunan yang telah, sedang, dan akan dilakukan mendatang,” tambahnya.

Turut hadir dalam rapat, Asisten ADM Pemerintahan, Asisten ADM Pembangunan dan Kesra, Kabag Kesra, unsur Muspida. Kemudian Staf Ahli, Asisten Kepala Badan, Kepala Dinas, Kabag, serta Camat se-Kabupaten Padang Pariaman.

(Zaituni)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik linkĀ https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait