Sertijab Kepala Kantor Imigrasi II Agam, Kontinuitas Kinerja dan Komitmen Baru

TOPSUMBAR – Pada Senin, 30 Oktober 2023, Kantor Imigrasi non II TPI Agam mengadakan acara serah terima jabatan (Sertijab) Kepala Kantor Imigrasi II Agam dari Aditya Agung Nugroho kepada penggantinya, Budiman Adiwasito. Acara ini diselenggarakan di aula Kantor Imigrasi non II TPI Agam.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sumatera Barat, Haris Sukamto, menyampaikan dalam sambutannya bahwa kinerja yang telah dilaksanakan selama ini perlu ditingkatkan, dan kekurangan-kekurangan yang ada perlu diperbaiki.

“Ini merupakan PR untuk Kepala Kantor Imigrasi non II TPI Agam yang baru, untuk lebih memajukan kantor ini agar pelayanan terhadap masyarakat dan warga negara asing yang masuk ke wilayah Sumatera Barat dapat ditingkatkan,” ujar Haris.

Bacaan Lainnya

Aditya Agung Nugroho dalam sambutannya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada pegawai dan semua stakeholder atas kerja sama selama ini.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Saya merasa waktu berlalu begitu cepat, tidak terasa sudah 9 bulan di sini, saya mohon pamit,” kata Adityo.

Selanjutnya, Budiman Adiwasito menyampaikan komitmen untuk melanjutkan dan meningkatkan capaian dari Kantor Imigrasi Agam.

“Kami meminta dukungan dari semua pihak. Komitmen kami adalah untuk melanjutkan capaian kinerja,” ujar Budiman.

Diketahui, Adityo menjabat sebagai Kepala Imigrasi Agam sejak Januari 2023, dan saat ini ia telah naik jabatan menjadi Kepala Imigrasi Kelas I TPI Tanjung Pinang.

Sementara itu, penggantinya, Budiman Adiwasito, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Rumah Detensi Imigrasi Balikpapan.

(JA)

Pos terkait