Bertambah 11, Total Positif Covid-19 Padang Panjang Menjadi 240 Orang

Jumlah warga Kota Padang Panjang konfirmasi positif Covid-19, kembali bertambah, Jumat, (16/10/2020).

Sebagaimana diberitakan di dalam berita update Covid-19 Sumbar, Jumat, (16/10/2020) siang tadi, Kota Padang Panjang diinformasikan menyumbang pertambahan konfirmasi posirif Covid-19 sebanyak 15 orang.

Namun, 4 (empat) orang dari 15 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut tidak masuk penambahan Kota Padang Panjang, melainkan masuk penambahan Tanah Datar.

Bacaan Lainnya

Dengan kata lain jumlah yang masuk penambahan Kota Padang Panjang hari ini adalah 11 orang.

Hal itu dijelaskan Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Panjang, Drs. H. Nuryanuwar, Apt, M.Kes.MMR, dikonfirmasi Topsumbar.co.id melalui pesan WhatsApp, Jumat, (16/10/2020), malam ini.

“Jumlah penambahan Kota Padang Panjang hari ini 11 orang,” katanya.

Dalam catatan Topsumbar.co.id pertambahan 28 orang ini merupakan pertambahan terbanyak dalam satu hari yang menimpa warga Kota Padang Panjang sejak pertama kali konfirmasi positif Covid-19 menimpa warga Kota Padang Panjang medio April 2020 lalu.

Dirinci Nuryanuwar, ke-11 orang pertambahan positif Covid-19 Kota Padang Panjang, hari ini, adalah :

  1. Pria 33 th, Kel. Balai-balai, Peg. BUMN, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020, isolasi mandiri.
  2. Wanita, 18 th, Kel. Silba, Pelajar, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020. Isolasi Baso.
  3. Wanita, 19 th, Kel. Silba, pelajar, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020. Isolasi Baso.
  4. Wanita, 18 th, Kel. Silba, Pelajar, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020. Isolasi Baso.
  5. Pria, 26 th, Kel. Silatas Peg. PT Pos, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020. Isolasi mandiri.
  6. Pria, 41 th, Kel. Busur, Perawat RS Yarsi,, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020. Isolasi RSUD.
  7. Pria, 18 th, Kel. Ganting, Pelajar, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020. Isolasi RSUD.
  8. Pria, 16 th, Kel. Ganting, Pelajar, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020. Isolasi RSUD.
  9. Wanita, 11 th, Kel. Ganting, Pelajar, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020. Isolasi RSUD.
  10. Wanita, 78 th, Kel. Ganting, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020. Isolasi RSUD.
  11. Wanita, 26 th, Kel. Silba, Swasta, riwayat kontak erat dengan pasien konfirmasi, tanggal swab 12/10/2020. Hasil swab 15/10/2020. Isolasi mandiri.

Selain pertambahan konfirmasi positif Covid-19, pasien sembuh Kota Padang Panjang, sebut Nuryanuwar juga bertambah sebanyak 7 (tujuh) orang.

Selanjutnya diterangkan Nuryanuwar, dengan pertambahan 11 orang konfirmasi positif Covid-19 hari ini, maka total jumlah konfirmasi positif Covid-19 Kota Padang Panjang menjadi 240 orang.

“Rinciannya, sembuh 169 orang, meninggal dunia 1 (satu) orang, dan isolasi/karantina 70 orang,” terang Nuryanuwar

Adapun rincian 70 orang Isolasi/karantina dimaksud, lanjut Nuryanuwar, adalah :

  1. Isolasi RSUD Padang Panjang 20 orang,
  2. Isolasi mandiri 40 orang,
  3. Isolasi Baso 9 (sembilan) orang dan
  4. Rawat RSAM Bukittinggi 1 (satu) orang.

Terakhir, diisampaikan Nuryanuwar, menyikapi peningkatan pertambahan junlah positif Covid-19 Sumbar dan juga pertambahan Kota Padang Panjang, ia tidak bosan-bosannya mengingatkan seluruh elemen warga Kota Padang Panjang agar tetap waspada dan mematuhi protokol kesehatan yang sudah disampaikan pemerintah.

“Terlebih dengan telah disahkannya Perda nomor 6 provinsi Sumbar tentang Adaptasi Kebiasaan Baru yang berisikan pedoman protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19 berikut sanksi, tentunya menjadi perhatian kita bersama,” tutupnya.

(AL)

Pos terkait