Lantik Pengurus PWI Kota Padang Panjang, Basril Basyar Sanjung Fadly Amran

Topsumbar– Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatera Barat, Basril Basyar melantik dan mengukuhkan pengurus PWI Kota Padang Panjang periode 2023-2026, Senin (19/6/2023) di hall lantai III Balaikota Padang Panjang.

Pada momentum tersebut juga dilantik pengurus Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kota Padang Panjang.

Kegiatan pelantikan itu turut dihadiri Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran, Wakil Wali Kota, Asrul, Wakil Ketua DPRD, Yulius Kaisar, Kepala Rutan Kelas IIB Padang Panjang, Aulia Zulfahmi, Dandim Tanah Datar, Komandan Satbrimobda pelopor B Padang Panjang, pimpinan instansi vertikal, pimpinan OPD, dan undangan lainnya.

Bacaan Lainnya

Dalam pelantikan tersebut, Basril Basyar turut didampingi Ketua IKWI Sumbar, Hj. Iva Turayza Idrus, Sekretaris PWI Sumbar, Firdaus, dan sejumlah anggota pengurus PWI Sumbar lainnya.

Turut pula hadir Ketua PWI Mentawai, Ketua PWI Tanah Datar, dan pengurus PWI Bukittinggi.

Jalannya Kegiatan Pelantikan

Kegiatan diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars PWI dan IKWI, lalu pembacaan kalam ilahi dan do’a.

Lanjut, sambutan Ketua panitia pelantikan dan pengukuhan pengurus PWI Kota Padang Panjang periode 2023-2026, Syamsoedarman.

“Kami panitia pelantikan dan pengukuhan pengurus PWI Kota Padang Panjang periode 2023-2026 beserta seluruh jajaran pengurus PWI Kota Padang Panjang mengucapkan terima kasih kepada hadirin yang meluangkan waktu pada acara pelantikan dan pengukuhan pengurus PWI dan IKWI Kota Padang Panjang periode 2023-2026,” ujar Syamsoedarman.

Dikatakannya, pelantikan dan pengukuhan pengurus PWI Kota Padang Panjang ini sudah lama direncanakan, namun karena sesuatu dan lain hal, barulah bisa terlaksana pada hari ini.

“Kepada pengurus PWI Sumbar kami sampaikan permohonan maaf atas keterlambatan pelantikan dan pengukuhan ini,” ujar Syamsoedarman yang adalah senior wartawan yang lama berkiprah di salah satu koran harian terbesar di Sumbar.

Acara berlanjut pembacaan Surat Keputusan PWI Sumbar oleh Sekretaris PWI Sumbar, Firdaus.

“Izinkan kami membacakan surat keputusan pengurus PWI Sumbar nomor 08.01/SK/PWI-SB/VI/2023 tentang pengesahan susunan pengurus PWI Padang Panjang periode 2023-2026,” ujarnya.

Firdaus kemudian membacakan susunan nama-nama pengurus PWI Kota Padang Panjang periode 2023-2026 dan mempersilakan satu persatu  tampil kedepan sebelum dilakukan pelantikan oleh Ketua PWI Sumbar.

Lalu, dilanjutkan pelantikan dan pengukuhan pengurus PWI Kota Padang Panjang periode 2023-2026 oleh Ketua PWI Sumbar, Basril Basyar.

Sebelum Basril Basyar melantik, ada satu momen menarik yang dilakukan BB panggilan akrabnya Basril Basyar.

BB yang duduk di kursi paling depan saat namanya dipanggil pembawa acara untuk melantik pengurus PWI Padang Panjang, saat ia berdiri ia menarik tangan Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran dan Fadly Amran pun kemudian berdiri dan berjalan bersama BB ke posisi pelantikan pengurus PWI Kota Padang Panjang.

“Sengaja saya tarik tangan Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran untuk bersama menyaksikan dari dekat pelantikan ini, dikarenakan Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran adalah warga kehormatan PWI. Ia penerima anugerah kebudayaan PWI pada perayaan Hari Pers Nasional di Kendari, 2022” ujarnya.

Kemudian BB melantik pengurus PWI Kota Padang Panjang periode 2023-2026 sambil menuntun ungkapan sumpah dan janji pengabdian kepada organisasi serta menyerahkan pataka PWI kepada Ketua PWI Kota Padang Panjang, Isril Naidi.

Usai pelantikan pengurus PWI Kota Padang Panjang, acara dilanjutkan pelantikan pengurus dan pemasangan Pin IKWI Padang Panjang oleh Ketua IKWI Sumbar, Dra. Hj. Iva Turayza Idrus.

Selanjutnya sambutan ketua PWI Kota Padang Panjang, Isril Naidi. Dalam sambutan perdananya sebagai Ketua PWI Kota Padang Panjang, ia menyampaikan terima kasih kepada Ketua PWI Sumbar yang telah melantik kepengurusan PWI Kota Padang Panjang periode 2023-2026.

Isril juga menyanjung Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran yang berkontribusi dalam mendukung eksistensi PWI Kota Padang Panjang.

“Adalah fakta setiap agenda kegiatan yang digelar PWI Kota Padang Panjang selalu mendapat support dan bantuan dari Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran,” ujar Isril.

Lanjut sambutan Ketua PWI Sumbar, Basril Basyar, ia mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus PWI Kota Padang Panjang periode 2023-2026.

“Sebelumnya penghujung tahun lalu PWI Kota Padang Panjang telah menggelar konferensi, namun karena masih menunggu rencana waktu pelantikan dan Alhamdulillah baru lah hari ini dapat disegerakan,” ujarnya.

Ia mengharapkan pengurus PWI Kota Padang Panjang untuk segera menyusun program.

“Semoga kepengurusan PWI Kota Padang Panjang bisa segera menyusun program untuk pembinaan profesi dan juga bekerjasama dengan instansi terkait. Termasuk mengusulkan anggaran kegiatan dan program ke pemerintah Kota Padang Panjang sebagaimana sudah dapat lampu hijau dari wakil ketua DPRD Kota Padang Panjang,” ujarnya.

Basril Basyar turut menyanjung Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran yang menurutnya luar biasa.

“Beliau bisa mengalahkan banyak kepala daerah di Indonesia untuk mendapatkan anugerah kebudayaan dari PWI Pusat pada Hari Pers Nasional tahun 2022 lalu di Kendari, Sulawesi Tenggara,” ucap BB.

“Bagi saya Pak Wali Kota ini harus diperbesar kotanya, tidak cukup lagi Padang Panjang. Apalagi Pak Wali Kota nya anak muda. Tidak banyak tokoh muda Sumbar yang se energik Pak Wali Kota Padang Panjang ini,” sambungnya.

Pada kesempatan itu, BB turut menyampaikan jika PWI Sumbar ditunjuk menjadi tuan rumah pekan olahraga wartawan nasional (Porwanas) 2024.

Untuk suksesnya penyelenggaraan event olahraga antar wartawan tersebut, PWI Sumbar sebut BB telah mengusulkan anggaran kepada DPRD provinsi Sumatera Barat atas persetujuan gubernur Sumbar sebesar 24 miliar rupiah.

Diakhir sambutannya BB menutup dengan pantun,

Padang Panjang Kotanya Sejuk dan Damai
Dipimpin Anak Muda Sebagai Wali Kota
Kita Dukung Bersama Wali Kota Hebat dan Pandai
Untuk Mengejar Prestasi di Kota Besar

Sementara itu, Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran dalam sambutannya, mengatakan waktu tidak mempengaruhi kinerja. Begitu pun PWI Kota Padang Panjang yang ia ketahui sebelum dilantik pun sudah melaksanakan berbagai kegiatan dan berprestasi.

“Walau pun minim anggaran, tapi tentu kita berkomunikasi. Intinya jalinan komunikasi yang baik merupakan modal bagi laju sebuah organisasi,” ujarnya.

Fadly juga mengapresiasi pengurus PWI Sumbar yang langsung hadir melantik pengurus PWI Kota Padang Panjang.

“Kami doakan semoga pelantikan ini menjadi momentum yang sakral, momentum yang betul betul kita lihat sebagai tanggungjawab kita dalam mengelola organisasi,” ujarnya.

“Begitu pun sumpah dan janji saat dilantik betul-betul bisa diimplementasikan dalam waktu yang singkat,” sambungnya.

Acara ditutup dengan penyerahan Piagam penghargaan dari PWI Kota Padang Panjang kepada Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran dengan disaksikan Ketua PWI Sumbar dan hadirin.

Berikut Susunan Pengurus PWI Kota Padang Panjang periode 2023-2026

Penasehat :
Syamsoedarman
Ampera Salim
Jasriman

Ketua, Isril Naidi
Sekretaris, Rahmad Bendahara, Maison

Seksi Organisasi dan Pendidikan, Jon Kenedi
Seksi Kerjasama dan Kemitraan, Alfian YN
Seksi Siber dan Multimedia, Domas Hani
Seksi Kesejahteraan Wartawan, Syafriyanto
Seksi Teknologi Informasi, Nafizatul Hamdi
Seksi Wartawan Olahraga (SIWO)
Ketua, Ellef Wirnofrlri Sekretaris, Yuwardi
Bendahara, Supri Yanto

(Alfian YN)

Pos terkait