9 Objek Wisata Berbayar Dikunjungi 36.278 Orang

Sijunjung │ Topsumbar – 9 objek wisata berbayar yang ada di Kabupaten Sijunjung dikunjungi oleh 36.278 orang selama libur lebaran mulai tanggal 1 hingga 8 Mei 2022, demikian informasi disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sijunjung Afrineldi, SH yang dikonfirmasi topsumbar.co.id malam ini Selasa (10/5) via whatsapp.

9 destinasi wisata berbayar dimaksud adalah Bukit Malaikat, Pincuran 7, Pemandian Aie Angek dan Ngalau Loguong, Air Terjun Batang Taye, Rest Area Silokek, Pemandian Malutu Indah, River Tubbing Sisawah, Air Terjun Lubuk Pendakian, serta Pasir Putih Silokek.
Objek wisata berbayar paling ramai dikunjungi di Kabupaten Sijunjung adalah Pasir Putih Silokek yang berada di Nagari Silokek yang baru saja dianugerahi “50 Desa Wisata Terbaik” se-Indonesia oleh Menparekraf Sandiaga Uno pada bulan April lalu mampu mencatatkan 5.253 orang pengunjung selama libur lebaran.

Sebagaimana diketahui dari 3.419 desa wisata dari 34 propinsi se-Indonesia hanya 3 desa wisata asal Propinsi Sumatera Barat yang berhak mendapatkan “Anugerah Desa Wisata Indonesia 2022” dan Nagari Silokek termasuk didalamnya.

Bacaan Lainnya

Tak terkecuali, Chairman UNESCO GGYF (Global Geopark Youth Forum) Immanuel Deo Juvente Hasian Silalahi pun turut mengunjungi Nagari Silokek serta nagari-nagari lainnya di Kawasan Geopark Silokek pada Ahad (8/5) lalu.

Kunjungan Immanuel Deo Juvente Hasian Silalahi yang akrab disapa Deo yang juga merupakan Ketua IGYF (Indonesian Geopark Youth Forum) ini yaitu dalam rangka persiapan Geopark Silokek menuju UGGp (UNESCO Global Geopark).

Selanjutnya objek wisata Pincuran 7 yang berada di Calau, Nagari Muaro mencatatkan jumlah pengunjung sebanyak 1.806 orang selama libur lebaran kali ini.
Selama periode tanggal 1 sampai dengan 8 Mei 2022 puncak kunjungan objek wisata di Kabupaten Sijunjung terjadi pada Rabu (4/5) dengan jumlah kunjungan adalah 7.638 orang, ungkap Kadisparpora.

“Secara total, diperkirakan 50.000 orang mengunjungi objek wisata di Kabupaten Sijunjung baik itu yang berbayar maupun yang tidak berbayar selama libur lebaran” ungkap Kadisparpora Kabupaten Sijunjung.

(Gun).

Pos terkait