Wakil Bupati Sijunjung H. Iraddatillah, S.Pt Resmikan Turnamen Volly IPPELBA Cup I

Sijunjung | Top Sumbar – Wakil Bupati Sijunjung H. Iraddatillah, S.Pt secara resmi membuka semi open turnamen bola volly IPPELBA 2022 di Jorong Batu Ajung, Nagari Lalan, Kecamatan Lubuk Tarok pada Selasa (25/1).

Wakil Bupati Sijunjung H. Iraddatillah, S.Pt yang hadir bersama Ketua Pengda PBVSI (Pengurus Daerah Persatuan Bola Volly Seluruh Indonesia) Kabupaten Sijunjung April Marsal, S.Pd Dt. Phl Sati, Anggota DPRD Desriwan dan Hendri Nadi serta Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga, Camat Lubuk Tarok, Wali Nagari Lalan disaksikan antusiasme penonton yang baru pertama kali menyaksikan turnamen volly di Batu Ajung ini.

Wakil Bupati Sijunjung H. Iraddatillah, S.Pt memberikan sambutan diawal acara dengan kisah inspiratif “Pada Olympiade Mexico tahun 1968 pada cabang atletik ketika seorang pelari asal Afrika yang mengalami cedera namun tetap melanjutkan perlombaan hingga garis finish dalam keadaan berdarah”

Bacaan Lainnya

“Disaat penonton hampir bubar, para wartawan tak lagi menghidupkan lampu blitz dan pengalungan medali pun telah usai tiba-tiba muncul seorang pelari yang kakinya berdarah dan pincang tersebut pada urutan terakhir di garis finish” demikian Wakil Bupati Sijunjung H.Iraddatillah, S.Pt melanjutkan kisah inspiratifnya dihadapan pemain dan penonton IPPELDA Cup I.

Ketika ditanya sang pelari tersebut mengatakan “Negara saya mengirim saya 7.000 mil ke Mexico bukan hanya untuk memulai pertandingan, tetapi untuk menyelesaikannya” demikian jawaban sang pelari.

“Kisah ini mengingatkan kita akan pentingnya jiwa kepahlawanan, semangat bela negara, serta tidak mudah menyerah” ungkap Wakil Bupati Sijunjung H. Iraddatillah, S.Pt.

Pembukaan semi open turnamen bola volly IPPELBA Cup I 2022 ini ditandai dengan pelemparan bola pertama dari Wakil Bupati Sijunjung H. Iraddatillah, S.Pt kepada pemain yang berhadapan antara Batu Ajung A dengan Batu Ajung B pada pertandingan eksibisi, karena pertandingan dimulai malam ini pukul 20.00 Wib.

Ketua Panitia IPPELBA Cup I 2022 Hendrizal dalam wawancara eksklusif dengan topsumbar.co.id diawal acara mengatakan pertandingan ini diadakan mulai 25 Januari sampai dengan 25 Pebruari 2022.

Semi open turnamen ini diikuti oleh sebanyak 16 klub, yakni: Team BRO, Putra Tunggal, Simpang 4 VC, Kenzi, IPPELBA, PSB, Silalak Kulik, Lintau Yunior, Jiwa Muda, Bulu Kasok, Hollywood, Tapian Nanto, Semoga Jaya DM, Sitampuang, X Anteng, dan AMOR demikian Ketua Panitia IPPELBA Cup I 2022 Hendrizal yang juga merupakan seorang jurnalis televisi lokal ini menjelaskan.

Pada kesempatan ini Wakil Bupati Sijunjung H. Iraddatillah, S.Pt juga menyerahkan bantuan berupa bola volly serta net kepada Wali Nagari Lalan Martonis, teh botol dan air minum kemasan botol kepada paniti pelaksana, serta pemberian susu cair kemasan kotak kepada anak-anak sesaat sebelum meninggalkan lokasi turnamen volly. (Gun)

Pos terkait