Sekda Kabupaten Solok Resmi Jadi Plh, Begini Kata H. Gusmal dan Ketua DPRD

Dengan berakhirnya masa bakti Bupati Solok periode 2016-2021, maka pada hari ini, Rabu 17 Februari 2021 yang bertempat di Ruangan Solinda Arosuka, pemerintah Kabupaten Solok menggelar kegiatan serah terima tugas Bupati Solok yang sudah habis masa jabatannya, kepada sekretaris daerah sebagai Pelaksana Harian (Plh) Bupati.

Gelaran acara Serah terima tugas Bupati tersebut, dihadiri oleh Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM dan Wakil Bupati H. Yulfadri Nurdin, SH serta Sekdakab Solok H. Aswirman, SE, MM, kemudian turut hadir juga Ketua DPRD Kab Solok Doddy Hendra dan Kejaksaan Solok Donny Haryono, Kasdim Solok Mayor Inf. Hendra Bagus Arioko, Wakapolres Solok Kota Kompol Efa Darma, Wakapolres Solok Kabupaten Kompol Yuswawi dan nampak hadir juga Ketua KPU Kab Solok Ir. Gadis, Ketua Bawaslu Kab Solok Afry Memori, selanjutnya dihadiri juga Dirut Bank Nagari, Dirut PDAM, SKPD dilingkungan Kab Solok dan Dirut Aqua Danone Aqua, Kepala BPJS Solok serta Pimpinan Jasa Raharja.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Solok H. Gusmal dalam sambutannya mengungkapkan perasaannya bahwasanya baru kemaren saya memberi sambutan di ruangan ini, mengawali jabatan bersama H. Yulfadri Nurdin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Solok, tapi, hari ini tak terasa sudah pas lima tahun masa kepemimpinan kami, sesuai dengan ketentuan perundang-undang yang berlaku dan perlu juga saya sampaikan bahwa sampai hari ini belum ada Bupati defenitif, untuk itu kita menyerahkan jabatan kepada Sekretaris daerah Kabupaten Solok sebagai Pelaksana Harian (Plh) Bupati Solok.

Bacaan Lainnya

Kemudian daripada itu, kami dan saya atas nama pribadi mengucapkan selamat kepada H. Aswirman beserta ibu yang pada hari ini sudah resmi menjadi Plh untuk melanjutkan tugas Bupati Solok, Semoga bapak H. Aswirman di beri kesehatan, kekuatan oleh Allah SWT dalam menjalankan tugas sebagai Plh Bupati Solok dan dalam melayani masyarakat Kabupaten Solok kedepannya.

Pada kesempatan kali ini, izinkan pula hamba menyampaikan bahwa Tugas sebagai seorang Bupati itu sangat berat, karena kita harus siap melayani masyarakat selama 24 jam, untuk itu saya berharap sangat kepada SKPD dilingkungan Pemerintahan Kabupaten Solok agar memberikan dukungan yang penuh, sportif, dinamis dan konstruktif kepada bapak sekretaris daerah dalam menjalankan tugasnya sehari-hari sebagai Plh Bupati Solok, supaya semua program yang sudah disusun dan terencanakan terlaksana dengan sebaik-baiknya.

Kami akan selau berdoa kepada sang maha pencipta, agar pemerintahan kedepan tetap berjalan dengan baik dan ini juga termasuk salah satu harapan besar saya kepada Sekretaris daerah sebagai Plh tugas Bupati Solok.

Ketika menjadi Bupati Solok tentu banyak suka dan dukanya. Sukanya semua program bisa berjalan dengan sebaik-baiknya. Semua tugas yang di berikan oleh pemrintah yang lebih atas bisa kita laksanakan sebaik-baiknya. Nilai kepemrintahan kita dari hari kehari dari bulan kebulan dari tahun ketahun beranjak lebih baik dan sudah kita lalui selama lima tahun.

Lebih lanjut, H. Gusmal menjelaskan bahwa kita sebagai pemerintahan di tingkat daerah sudah melalui beberapa hal dalam menjalakan pembangunan.

Pembangunan utama kita yaitu RPJMD yan ke tiga dalam kurun waktu jangka panjang 2005-2025 jadi masih ada satu periode lagi Bupati yang akan menjalankan rencana pembangunan jangka panjang. Pembangunan jangka panjang daerah itu hanya satu motonya, yakni menjadi kabupaten baik dari yang terbaik yang di lahirkan dengan perda nomor 4 tahun 2005.

Selama pemerintahan berjalan tidak ada program yang menyimpang semua sudah kita format kedalam 4 pilar pembangunan. Kita sudah bisa meningkatkan ekonomi pemerintahan kabupaten Solok, meskipun dalam masa pandemi Covid 19 ini.

Sebelumnya pertumbuhan ekonomi kita cukup bagus melampaui pertumbuhan ekonomi sumatera barat dan juga sudah melampaui pertumbuhan ekonomi nasional dan ada suatu hal yang sangat membanggakan pada hari ini, yakni ada laporan dari inspektur kepada saya bahwa tapabilitas aparatur pemeriksaan internal pemerintah sekarang sudah berada pada level 3 dan nanti akan juga ada penghargaan, level 3 merupakan indikator RPJMD kita sudah tercapai, ujarnya.

Untuk itu, saya sebagai Bupati Solok H. Gusmal dan H. Yulfadri Nurdin sebagai Wakil Bupati Solok mengucapakan terima kasih banyak kepada Forkopimda dan semua aparatur di pemerintahan kabupaten solok serta seluruh masyarakat yang telah bekerjasama dalam mensukseskan pembangunan di daerah Kabupaten Solok tercinta ini.

Sambutan Plh Bupati Solok Aswirman
Beriringan dengan itu, H. Aswirman sebagai Pelaksana harian Bupati Solok dalam sambutannya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bupati dan Wakil Bupati Solok periode 2016-2021, atas capaian beliau bersama kita, baik itu forkopimda maupun SKPD dalam memajukan dan mensejahterakan masyarakat Kabupaten Solok selama bakti beliau menjadi bupati dan wakil Bupati Solok.

Capaian tersebut diantaranya adalah, Alhamdulillah kita juga sudah capai 3 tahun berturut-turut opini wajar tanpa pengecualian. Mudah-mudahan tahun sekarang juga dapat kembali, tambahnya.

Lebih lanjut, Plh Bupati mengatakan bahwa laporan lakip kita sudah menjadi B, Bupati dan kita semua bertekad untuk menjadikannya A. Mudah-mudahan pada tahun ini juga meningkat.

Keberhasilan ini merupakan keberhasilan kita semua, untuk itu sekali lagi kita ucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati solok, ungkapnya.

Kemudian, H. Aswirman menjelaskan bahwa tugas Plh ini merupakan tugas rutin biasa. Kewenangan tidak terlalu jauh dan ada batasnya, untuk itu kepada seluruh SKPD untuk dapat mendukung pemrintahan daerah dan berharap kepada Forkopimda juga mendukung kegiatan pemerintahan daerah, karena ini merupakan tugas berat yang harus dilaksanakan dan dijalankan oleh sekretaris daerah, untuk itu kita sangat berharap dukungan penuh kepada seluruh lembaga dan pihak terkait dalam menyelesaikan tugas kepemerintahan.

Selanjutnya, Dodi Hendra yang saat ini menjabat sebagai ketua DPRD Kabupaten Solok mengawali sambutannya dengan mengucapkan selamat kepada Plh Bupati Solok Sekretaria daerah kabupaten Solok bapak H. Aswirman. Dan diharapkan untuk dapat menjalankan tugas Plh dengan sebaik mungkin.

Dan, kita juga mengucapkan selamat kepada Bupati Solok H. Gusmal dan Wakil Bupati Solok H. Yulfadri Nurdin yang habis masa jabatannya pada hari ini, yang telah mengabdikan dirinya selama lima tahun untuk kemajuan kabupaten solok dengan program – program yang tertuang kedalam RPJMD.

Membuahkan kerjasama yang harmonis antara DPRD dan Pemerintah Kabupaten solok dalam membangun kabupaten solok dan membuahkan prestasi yang sangat mengesankan, untuk itu patut mendapatkan apresiasi dari kita semua, ungkapnya.

Terakhir, Ketua DPRD Kabupaten Solok Dodi Hendra mengatakan bahwa masa jabatan sebagai kepala daerah yang dipilih oleh masyarakat merupakan proses yang alami sesuai dengan aturan yang berlaku, untuk itu, kami atas nama lembaga DPRD kabupaten solok  menyampaikan ucapan terima kasih dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada bapak H. Gusmal  dan H. Yulfadri Nurdin atas segala prestasi yang telah di perbuatnya untuk Kabupaten Solok selama masa bakti beliau memimpin dan memajukan Kabupaten Solok dari segala aspek kehidupan masyarakat Kabupaten Solok.

Andar MK.

Pos terkait