Lowongan Kerja 4 BUMN Terbesar di Indonesia untuk Tamatan SMA/SMK, Cek Posisi dan Syaratnya

Lowongan Kerja 4 BUMN Terbesar di Indonesia untuk Tamatan SMA-SMK, Cek Posisi dan Syaratnya
Lowongan Kerja 4 BUMN Terbesar di Indonesia untuk Tamatan SMA-SMK, (ilustrasi: Topsumbar)

Topsumbar – Inilah daftar lowongan kerja untuk kamu tamatan SMA/SMK yang ingin bekerja di Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Kamu dapat mengecek apa saja posisi yang dapat dilamar oleh tamatan SMA sederajat untuk bekerja di BUMN.

Bekerja di BUMN memang menjadi salah satu impian bagi banyak orang. Bagaimana tidak, tawaran upah yang tinggi tentu merupakan daya tarik paling kuat.

Bacaan Lainnya

Manfaat bekerja di perusahaan BUMN tidak jauh berbeda seperti PNS dalam hal kepastian kerja dan jaminan ketenaga kerjaan.

Contohnya, ketika perusahaan bangkrut, karyawan tidak akan terkena PHK, karena keuangan perusahaan disubsidi oleh pemerintah.

Selain itu, bekerja di perusahaan BUMN juga memiliki jenjang karir yang menjajikan bagi mereka yang berprestasi.

Itulah mengapa melamar pekerjaan di perusahaan BUMN menjadi impian banyak orang.

Di sini, terdapat lowongan kerja di 4 BUMN terbesar di Indonesia dengan posisi yang cocok untuk tamatan SMA/SMK. Berikut adalah daftarnya:

1. PT Pertamina (Persero) 

PT Pertamina adalah sebuah badan usaha milik negara Indonesia yang bergerak di bidang minyak dan gas.

Untuk menjalankan bisnis utamanya, perusahaan ini memiliki enam subholding yang masing-masing bergerak di bidang hulu, kilang & petrokimia, komersial & perdagangan, gas, listrik & energi terbarukan, dan pengapalan

PT Pertamina (Persero) membuka lowongan kerja untuk tamatan SMA/SMK. Lowongan kerja yang dimaksud adalah program internship/magang di PT Pertamina Patra Niaga.

Nantinya, peserta akan diperkenalkan dengan bisnis hilir dan distribusi minyak dan gas.

Program dari PT Pertamina Patra Niaga ini bisa menjadi modal bagi Anda yang nantinya ingin berkarir di Pertamina.

Bagi peserta yang terpilih mendapatkan kesempatan untuk masuk dalam database talent sourcing Pertamina Patra Niaga di masa mendatang.

Pos terkait