Rapat Koordinasi Bawaslu Kabupaten Dharmasraya, Memastikan Pengawasan Logistik Pemilu 2024

Rapat Koordinasi Bawaslu Kabupaten Dharmasraya, Memastikan Pengawasan Logistik Pemilu 2024

TOPSUMBAR – Bawaslu Kabupaten Dharmasraya telah menggelar Rapat Koordinasi Pengawasan Logistik Pemilu Tahun 2024.

Acara tersebut berlangsung di Aula Alinea Park dan Resort pada Kamis, 08 Februari 2024. Dengan mengangkat tema “Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu”.

Dihadiri oleh Ketua dan Komisioner, serta staf Bawaslu Kabupaten Dharmasraya. Serta dihadiri oleh 33 undangan dari seluruh Panwaslu dan perwakilannya dari 11 Kecamatan di Kabupaten Dharmasraya.

Bacaan Lainnya

Ketua Bawaslu Dharmasraya menekankan kepada Panwaslu untuk melakukan pengawasan logistik pemilu 2024 di wilayah TPS masing-masing.

Panwaslu diminta untuk melakukan pengawasan logistik, mengukur potensi kerawanan, dan melakukan penindakan sesuai dengan UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Tugas, Wewenang, dan Kewajiban Pengawas Pemilu.

Setiap Panwaslu diminta untuk menyediakan Posko Pengaduan dan sosialisasi himbauan berakhirnya kampanye serta masa tenang.

Ketua Komisioner Bawaslu, Subandiono, melalui Alde Rado, menegaskan perlunya pengawasan logistik dan pemetaan daerah rawan oleh Panwaslu. Acara ini juga menghadirkan Laila Husni sebagai pemateri.

Pada akhir acara, seluruh Panwaslu melaporkan kegiatan mereka kepada Ketua dan Komisioner Bawaslu Dharmasraya.

(YAN)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait