Dharmasraya Siap Bangun Pasar Modern, Groundbreaking 5 Hektare Dimulai

Dharmasraya Siap Bangun Pasar Modern, Groundbreaking 5 Hektare Dimulai

TOPSUMBAR – Bupati Dharmasraya, dan Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumbar hadiri Groundbreaking pasar rakyat modern di Nagari Sungai Rumbai.

Acar tersebut berlangsung pada Jumat, 2 Februari 2024 dan dibuka oleh Bupati Dharmasraya.

Pasar tersebut terletak di lokasi yang strategis di persimpangan jalan menuju Kabupaten Solok Selatan.

Bacaan Lainnya

Membangun konsep modern diatas tanah 5 hektar dengan luas hingga 12.256 m2, dan dibangun 2 lantai, membuat pasar tersebut terlihat sangat megah.

Bupati Sutan Riska sangat berterimakasih atas proyek yang diberikan oleh Presiden Joko Widodo tersebut.

Ia berharap proyek tersebut dapat dimanfaatkan demi mensejahterakan rakyat Dharmasraya.

Ia juga mengatakan bahwa akses menuju Solok Selatan hingga Pesisir Selatan telah selesai, ia berharap pasar tersebut akan menjadi penunjang utama perekonomian.

Ivan P Setiadi, Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Sumatera Barat mengungkapkan bahwa proyek tersebut merupakan satu-satunya di Sumbar.

Ia menyatakan bahwa proyek tersebut adalah proyek pembangunan pasar dengan anggaran di tahun 2024.

PT. Adhi Persada Gedung merupakan pemegang proyek dengan anggaran mencapai Rp85 M tersebut.

Pasar dengan bangunan dua lantai tersebut akan terdiri dari pasar kering dan basah, menampung 788 pedagang, 347 kios, 66 los meja, serta 375 hamparan.

(YAN)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik linkĀ https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait