Tuntutan Keadilan, Demo Buruh Lapangan Berujung Penutupan Pabrik PT TKA

TOPSUMBAR – Hari kerja (HK) yang tidak memenuhi harapan menjadi pemicu utama para pendemo untuk menuntut keadilan di PT TKA.

Sebagian besar dari mereka adalah buruh lapangan yang mengajukan tuntutan terkait jam kerja, namun sayangnya, protes ini berakhir dengan penutupan pabrik, mengakibatkan terhentinya kegiatan vital pengolahan buah tandan sawit.

Berdasarkan informasi yang dikumpulkan oleh Topsumbar pada Senin, 22 Januari 2024, di lokasi pabrik, para buruh lapangan menyampaikan keluhan mereka kepada perwakilan PT TKA, yakni Asril, Humas PT TKA, yang didampingi beberapa stafnya.

Mereka terlihat dengan serius mendengarkan tuntutan yang diajukan para buruh lapangan.

Salah satu pendemo menyatakan, “Kami hanya meminta agar hari kerja bisa disesuaikan. Dalam satu minggu, berikan kami lima hari saja, kami sudah sangat bersyukur. Namun, situasinya sekarang tidak seperti itu. Saya rasa wajar jika kami melakukan demonstrasi.”

Sementara itu, Nadar, salah satu pejabat PT TKA, ketika dikonfirmasi oleh Topsumbar melalui pesan WhatsApp, menyatakan bahwa ia tidak mengetahui hal tersebut karena sedang dalam cuti kerja.

(YAN)

Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait