Peluang Karir Bank Syariah Muamalah untuk SMA Deadline 27 Juni 2023, Cek Syarat dan Cara Melamar

Deadline 27 Juni 2023! Peluang Karir Bank Syariah Muamalah untuk SMA, Cek Lokasi dan Syaratnya
Deadline 27 Juni 2023! Peluang Karir Bank Syariah Muamalah untuk SMA (Ilustasi: Topsumbar.co.id)

Topsumbar – Kabar baik bagi kamu lulusan SMA/SMK sederajat! Karena, Bank Syariah Muamalah saat ini membuka peluang karir untukmu pencari kerja.

Lowongan kerja ini dirilis melalui situs resmi Bank Syariah Muamalah dengan batas waktu lamaran paling lambat tanggal 27 Juni 2023.

Melansir situs resminya Snin (19/06/2023), Bank Syariah Muamalah didirikan pada tahun 1994 oleh umat Islam, masyarakat Banten, para ulama dan tokoh Banten.

Bacaan Lainnya

Di antaranya KH.Embay Mulya Syarief, H. Muh. Mardiono, BA, KH. Mansur Muhyidin, KH Fatullah Syam’un (alm), Direktur dan Management PT. Krakatau Steel seperti Bapak Daenul Hay dll.

Pendirian Bank Syariah Muamalah Banten didasari oleh paling tidak 2 hal, yakni:

1. Umat bisa hijrah dari bank Ribawi Ke Bank Syariah (Bank Syariah Pertama Di Banten)
2. Ekonomi umat bisa Lebih bangkit dan mandiri,

Kini, Bank Syariah Muamalah membuka kesempatan kerja dengan syarat minimal lulusan SMA sederajat. Artinya, lulusan Diploma dan Sarjana bisa mengikuti rekrutmen ini.

Ini merupakan kesempatan untuk kamu bergabung menjadi Tim Marketing Bank Syariah Muamalah.

Lowongan kerja yang tersedia di Bank Syariah Muamalah yang dimaksud adalah sebagai Account Officer yang bertugas untuk menawarkan, memasarkan, meningkatkan dan membina akun pembiayaan.

Berikut adalah persyaratan yang dibutuhkan untuk melamar kerja sebagai Account Officer di Bank Syariah Muamalah:

– Pendidikan minimal SMA/ Sederajat
– Pria, usia maksimal 27 tahun (diutamakan single)
– Diutamakan yang sudah berpengalaman. Fresh graduate dipersilakan melamar
– Menyukai dunia pemasaran/marketing,
– Memiliki kendaraan pribadi dan SIM C/A

Pos terkait