Rayakan HUT ke-78, PGRI Gelar Sejumlah Kegiatan

TOPSUMBAR – Sejumlah rangkaian kegiatan digelar Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Padang Panjang guna memperingati HUT ke-78.

“Sudah banyak kegiatan yang kami gelar untuk memeriahkan HUT PGRI. Di antaranya pertandingan bola voli, futsal, tarik tambang, badminton, solo song, tablig akbar, video pembelajaran. Serta hari ini jalan sehat,” kata Ketua PGRI Padang Panjang, Afrizal kepada Kominfo.

Dikatakan Afrizal, puncaknya nanti pada 30 November bakal digelar upacara. Pada saat bersamaan bakal diserahkan semua hadiah lomba yang telah dilaksanakan.

Afrizal mengatakan, kegiatan tersebut tidak hanya untuk menyalurkan hobi, namun juga sebagai ajang silaturahmi, memperkokoh persatuan dan kesatuan para guru. Sekaligus menjadikan para guru yang sehat jasmani dan rohani untuk mewujudkan Padang Panjang sehat.

“Dengan adanya perlombaan ini secara tidak langsung merupakan upaya kita bersama dalam mengembangkan olahraga yang ada di Padang Panjang. Ke depan, hendaknya para pemain yang mengikuti pertandingan ini dapat terus dibina dan mengembangkan diri untuk mengikuti pertandingan yang lebih besar lagi,” jelasnya.

Ia berharap semoga ke depan PGRI Padang Panjang semakin kompak dan selalu memberikan yang terbaik untuk kota ini.(AL)

Pos terkait