Wako Padang Panjang Tinjau Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru

Walikota Padang Panjang, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano bersama Wakil Walikota, Drs. Asrul bersama dengan unsur Forkopimda se-Kota Padang Panjang dan Kepala OPD meninjau Pos pengamanan Natal dan Tahun baru yang berada di Siliang Bawah disamping Hotel Flaminggo Padang Panjang, Selasa (31/12).

Pada kesempatan tersebut rombongan memberikan bantun sembako untuk para personil yang berjaga di Posko pengamanan. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan petugas dalam menjaga keamanan berlalu lintas serta menjaga ketertiban masyarakat.

Kapolres Padang Panjang melalui Kasat Lantas, IPTU Saherman mengatakan saat ini Polres Padang Panjang telah menempatkan personil di beberapa titik rawan macet dan termasuk daerah rawan longsor di lembah anai.

Bacaan Lainnya

“Semua personil satlantas diturunkan pada malam hari ini untuk menjaga keamanan dan kenyamanan di tengah – tengah masyarakat,” ucapnya.

Beliau menghimbau kepada masyarakat Padang Panjang dan sekitarnya agar selalu berhati hati dalam berkendara di jalan raya dikarenakan cuaca yang akhir – akhir ini tidak mendukung.

“Kami sarankan untuk masyarakat yang akan menuju ke Bukittingi bisa melewati jalan alternatif seperti Lubuk Mata Kucing yang keluar di pandai sikek, pasa amor, “sarannya.

Terakhir beliau juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada dan mematuhi setiap aturan lalu lintas. (AL/Kominfo)

Pos terkait