Prof Dr Martin Kustati Resmi Menjabat Rektor UIN Imam Bonjol Padang

Hari ini, Jumat, (30/07/2021) Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang menggelar kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Rektor periode 2017-2021 Prof Dr Eka Putra Wirman kepada rektor UIN Imam Bonjol Padang periode 2021-2025, di Auditorium Prof Mahmud Yunus.

Rektor sebelumnya, Prof Dr Eka Putra Wirman, dalam pidatonya mengapresiasi dan berterima kasih atas segala bentuk usaha, kinerja, dan kerjasama yang dilakukan oleh seluruh jajaran pejabat struktural, civitas akademik dan pihak luar yang bekerjasama untuk kemajuan UIN Imam Bonjol Padang.

Ia juga mengucapkan selamat dan berpesan kepada Prof Dr Martin Kustati, selaku rektor terpilih, atas mandat yang diberikan oleh Kemenag untuk menjadi Rektor UIN Imam Bonjol Padang berikutnya.

Bacaan Lainnya

“Semoga Rektor baru bisa menjalankan amanah dengan baik tanpa ada kendala yang berat,” ujar Eka Wirman.

Selain itu dia juga berpesan agar Rektor yang baru nanti bisa melanjutkan serta menyelesaikan permasalahan yang belum terselesaikan dari kepemimpinan periode sebelumnya demi mencapai visi misi lembaga serta kemajuan UIN Imam Bonjol.

“Saya sarankan untuk segera menyiapkan tim kerja secepat mungkin, karena kita semua tahu betapa rumitnya permasalahan yang dihadapi UIN Imam Bonjol saat ini,” ujar Eka Wirman sungguh-sungguh.

Sementara itu, Prof Dr Martin Kustati dalam sambutannya mengatakan, bahwa amanah yang diberikan Menag kepadanya untuk melanjutkan kepemimpin rektor sebelumnya adalah takdir yang harus dijalani. Dia mengatakan bahwa menjadi pemimpin adalah ujian dari Allah SWT.

“Sebagai orang yang diberikan amanah, saya akan mendharmabaktikan kemampuan, tenaga, dan waktu yang saya miliki dan akan berusaha jujur, adil, bersih dan sebaik mungkin untuk kebaikan institusi dan semuanya dan memohon kepada semua elemen agar dalam menjalankan amanah dan tanggung jawab sebagai Rektor UIN Imam Bonjol Padang. Saya juga masih perlu bimbingan dan arahan dari berbagai pihak untuk kerja keras dan mengambil role model dari pimpinan terdahulu,” katanya.

Profesor Martin juga mengucapkan terima kasih kepada Rektor sebelumnya yang telah menjalankan kepemimpinan ini selama enam tahun dari IAIN menjadi UIN, pun telah berjuang membangun dengan dedikasi yang luar biasa dengan cara dan ciri khas tersendiri.

“Ada beberapa hal yang perlu ditiru dari pendahulu kita, yaitu perilaku sederhana, bersih, adil dan jujur. Sikap dan perilaku ini perlu diteladani dan dijadikan tradisi dalam budaya kampus ini,” lanjutnya.

(Ha)

Pos terkait