H. Gusmal Berharap Pemda Kab. Solok Dapat Mempertahankan WTP 3 Berturut-turut di Tahun Depan

Pada hari Selasa, 13 Oktober 2020 yang bertempat di Rumah Dinas Bupati Solok (Guest House) di Arosuka, Pemerintahan Kabupaten Solok menerima Penyerahan WTP laporan keuangan daerah tahun 2019 dari KPPN Solok dan sekaligus penandatanganan fakta integritas terkait dengan kerjasama pengelolaan keuangan Pemda Kab. Solok.

Dalam penyerahan WTP laporan keuangan daerah tahun 2019 dari Kementrian Keuangan RI, yang di serahkan oleh KPPN Solok (Budi Utomo) kepada pemerintahan kab. Solok, yang diterima langsung Bupati Solok (H. Gusmal, SE, MM) dan di dampingi Wakil Ketua DPRD (Renaldo Gusmal, SE) serta Kepala BKD (Editiawarman), Kemudian diikuti juga oleh Kepala DPMN (Ferisnovel) dan Kepala Kesbang Pol (Riswanto).

Pada acara penyerahan tersebut, kepala KPPN Solok (Budi Utomo) dalam laporannya mengucapkan terimakasih kepada bapak Bupati Solok yang sudah menerima kami dengan baik di negeri Markisah dan daerah penghasil beras ternama ini, yakni Bareh Solok.

Bacaan Lainnya

Kedatangan kami kesini disamping penyerahan WTP laporan keuangan daerah Kabupaten Solok tahun 2019, juga dalam rangka silaturrahmi dengan Pemda Kab. Solok, kerena kami masih baru bertugas di daerah Solok ini, ungkapnya.

Selain itu, kami dari KPPN Solok, juga mendapatkan amanah dari kementerian keuangan untuk meyerahkan WTP atas laporan keuangan Pemda Kab. Solok tahun 2019 kemarin, karena, WTP ini sebelumnya sudah diterima Pemda Kab. Solok dari Kementerian Keuangan beberapa waktu yang lalu melalui Virtual, terangnya.

Sebelumnya kami, lanjut Budi Utomo, mengucapkan selamat kepada Pemda Kab. Solok atas Capaian WTP ini, tentunya capaian ini tidak mudah diraih dan melalui  proses yang panjang.

Dalam hal ini, Menteri Keuangan RI memberikan apresiasi kepada Pemda Kab Solok atas pengelolaan laporan keuangan melalui WTP tiga kali berturut -turut, jelasnya.

Selanjutnya, Budi Utomo juga menyampaikan bahwa kami pada hari ini juga akan menandatangani fakta integritas terkait kerjasama dalam pengelolaan keuangan Daerah dengan Pemda Kab. Solok.

Beriringan dengan itu, Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM dalam sambutannya mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada kepala KPPN yang baru diwilayah Kabupaten Solok.

Dan, melalui acara kita pada hari ini, kita dari pemerintah kabupaten Solok juga mengucapkan terimakasih kepada Kementerian Keuangan RI yang sudah meninjau dan memberikan pembinaan kepada kami dalam pengelolaan keuangan daerah di Kabupaten Solok.

Kemudian, Bupati juga menjelaskan bahwa Penyerahan WTP ini Secara resmi sudah diiserahkan secara virtual oleh kementerian Keuangan beberapa waktu yang lalu.

Kita juga mengucapkan terimakasih sekali kepada KPPN yang sudah  memberikan pembinaan kepada Pemda Kab. Solok dalam pengelolaan laporan keuangan daerah sehingga kami bisa meraih capaian WTP ini tiga kali berturut-turut di Kabupaten Solok.

Kami Pemda Kabupaten Solok siap untuk terus bekerja sama dengan KPPN dalam mengelola keuangan daerah kedepannya, ungkap Bupati.

Terakhir, H. Gusmal menyampaikan, bahwa saya sebagai kepala daerah sangat berharap kerjasama ini akan terus terjalin dan dapat ditingkatkan lagi ditahun yang akan datang dan, saya berharap juga semoga Pemda Kabupaten Solok dapat terus mempertahankan WTP ini ditahun berikutnya.

Andar MK.

Pos terkait