Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir Hadiri Bakaua Adat Nagari Sijunjung

Topsumbar – Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, SSTP, M.Si Sutan Gumilang menghadiri Bakaua Adat Nagari Sijunjung di Perkampungan Adat Sijunjung, Senin (22/5/2023).

Bakaua Adat Nagari Sijunjung dilaksanakan selepas Dzuhur dengan arak-arakan Ninik Mamak diiringi Bundo Kanduong dari halaman Balai Adat menuju Tabek.

Bundo Kanduong menjunjung jamba (makanan diatas dulang) saat prosesi Bakaua Adat Nagari Sijunjung.

Bacaan Lainnya

Bakaua Adat adalah wujud syukur masyarakat di Sijunjung atas panen sebelumnya sekaligus penentuan dimulainya waktu turun kesawah masa tanam selanjutnya.

“Terimakasih atas undangan dari Angku-Angku Ninik Mamak, Alim Ulama, Cadiak Pandai dan Bundo Kanduong sehingga kita dapat menghadiri Bakaua Adat hari ini” ujar Bupati Sijunjung, Benny.

Bakaua Adat adalah tradisi yang  unik dan masih lestari daripada Perkampungan Adat Sijunjung “Lorong Waktu Minangkabau” sehingga telah mendapat pengakuan hingga tingkat nasional, lanjut Bupati Sijunjung, Benny, yang juga tengah menyusun disertasinya yang bertajuk Tobo Kongsi di Sijunjung.

Hadir mendampingi Bupati Sijunjung hari ini antara lain Forkopimda serta Camat Sijunjung Khairuddin, SE bersama Forkopimca.

Disamping menyiapkan jamba dari rumah masing-masing, Bundo Kanduong juga membawa lamang serta hidangan gulai lauk kerbau.

Perkampungan Adat Sijunjung sendiri, saat ini juga tengah bersaing melalui ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023 dan telah berada di posisi 50 besar nasional.

(AG)

Pos terkait