Pengurus IMPP Jakarta dan Sekitarnya Gelar Silaturahmi Dengan Wawako Padang Panjang

Nasional | Topsumbar – Pengurus Ikatan Masyarakat Padang Panjang (IMPP) Jakarta dan Sekitarnya Periode 2022-2027 menggelar silaturrahmi dengan Wakil Wali Kota (Wawako) Padang Panjang, Drs. Asrul.

Silaturrahmi yang berlangsung penuh keakraban itu digelar sambil makan malam bersama di RM Pondok Marenten Jl Pramuka, Matraman, Jakarta Timur, Sabtu, 29 Oktober 2022.

Pengurus IMPP Jakarta dan Sekitarnya periode 2022-2027 yang hadir dalam silaturrahmi tersebut, antara lain Ketua Umum, Nasrul Naga, Sekjen, Linda Sari, Bendahara Umum, Evi Darwin, Ketua-Ketua Bidang, dan Anggota serta Dewan Penasehat dan Dewan Pembina.

Bacaan Lainnya

Hal tersebut disampaikan Ketua Umum IMPP Jakarta dan Sekitarnya periode 2022-2027, Nasrul Naga dihubungi Topsumbar.co.id, Minggu (30/10/3022).

Nasrul Naga menyebutkan, dalam silaturrahmi tersebut Wawako Padang Panjang Asrul atas nama pemerintah kota Padang Panjang mengucapkan selamat kepada pengurus baru IMPP Jakarta dan Sekitarnya periode 2022-2027.

“Semoga sukses dan bisa membuat IMPP Jakarta dan Sekitarnya lebih maju kedepannya serta memberikan manfaat untuk masyarakat Padang Panjang di rantau dan di kampuang halaman,” ucap Wawako Asrul.

Wawako Asrul juga menyebutkan pemerintah kota Padang Panjang siap bekerja sama dengan pengurus baru IMPP Jakarta dan Sekitarnya di semua progran kerjanya.

“Untuk awal program kerja tidak usah terlalu banyak dan muluk-muluk. Terpenting mana program kerja yang bisa dilaksanakan dan di eksekusi,” pesan Wawako Asrul.

Pada silaturrahmi dengan Wawako Asrul, Nasrul Naga menyebutkan jika pengurus IMPP Jakarta dan Sekitarnya periode 2022-2027 juga akan konsultasi dengan pemerintah kota Padang Panjang.

“Nanti kita akan konsultasi dengan pemerintah kota Padang Panjang guna menyesuaikan program kerja kita dengan program pemerintah kota Padang Panjang supaya ada sinergitas,” sebut Nasrul Naga.

Kemudian, imbuh Nasrul Naga, pengurus IMPP Jakarta dan Sekitarnya nanti juga akan menghimbau masyarakat Padang Panjang yang ada di rantau yang berzakat harta untuk menyalurkan sebahagian zakatnya ke Baznas Padang Panjang.

“Karena Baznaz Padang Panjang sudah pasti menyalurkan zakat untuk masyarakat Padang Panjang yang berhak menerimanya,” imbuhnya.

Ditambahkannya, pengurus IMPP Jakarta dan Sekitarnya juga akan memfasilitasi UKM-UKM di Padang Panjang yang mau ikut pameran di Jakarta dan sekitarnya.

“Kita akan fasilitas supaya UKM-UKM di Padang Panjang bisa menjual produknya dan atau bisa mendapatkan pasarnya,” pungkas Nasrul Naga.

Sebelumya diberitakan Topsumbar.co.id https://www.topsumbar.co.id/2022/10/nasrul-naga-terpilih-sebagai-ketua-umum-impp-jakarta-dan-sekitarnya/

Nasrul Naga terpilih sebagai ketua umum IMPP Jakarta dan Sekitarnya dalam Musyawarah Besar (Mubes) Ke-3 IMPP Jakarta dan Sekitarnya yang dihelat di Hotel Balairung Matraman, Jakarta Timur, Minggu (9/10/2022).

(Alfian YN)

Pos terkait