Wako Solok Hadiri Pelantikan KAHMI Solok dan FORHATI se-Sumbar

Kota Solok | Topsumbar – Wali Kota Solok, H. Zul Elfian Umar, menghadiri Pelantikan Pengurus Majelis Daerah Korps Alumni Mahasiswa Islam (KAHMI) Solok dan Forum Alumni HMI Wati (FORHATI) se-Sumatera Barat Periode 2022-2027, serta Dies Natalis (HMI) Himpunan Mahasiswa Islam ke-75. Kegiatan ini berlangsug di Kubuang Tigo Baleh, Kota Solok, Sabtu (5/2/2022).

Turut hadir Presedium KAHMI Sumbar, Sabar AS yang juga merupakan Wakil Bupati Pasaman, perwakilan dari Kapolres, Dandim, KNPI, Kemenag, serta Ketua LKAAM dan KAN.

Dalam sambutannya, Wako Zul Elfian mengucapkan selamat kepada majelis daerah KAHMI Solok dan FORHATI se- Sumbar yang baru saja dilantik, serta berharap mampu melaksanakan tugas-tugas presedium dan pengurus untuk membawa KAHMI menjadi lebih baik di masa yang akan datang.

Bacaan Lainnya

“Selamat berjuang, semoga mampu memberikan arti yang lebih baik sebagai insan akademis, bercitra, mengabdi yang berlafaskan islam, bertanggung jawab terhadap penduduknya, serta mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur agar diberkahi oleh Allah SWT,” sebut Wako.

Lebih lanjut, Wako Zul Elfian yang juga selaku Ketua Dewan Penasehat KAHMI, mengatakan kepada majelis daerah yang baru dilantik untuk tetap konsisten dengan khittah perjuangan.

“KAHMI tidak bisa dipisahkan daripada HMI. Oleh karena itu, tetap jalin komunikasi dan bantu HMI sebagai organisasi yang telah mengkader kita,” pesan Wako.
Pada kesempatan itu, Wako Solok menyebutkan bahwa waktu akan terbuka 24 jam bagi HMI dan KAHMI jika ada yang perlu disampaikan perihal berjalannya pemerintahan dan kemasyarakatan yang kami lakukan bersama Presedium Majelis Daerah, Dr. Ramadhani Kirana Putra yang juga Wakil Wali Kota Solok.

Selain itu, Wako Zul Elfian juga mengungkapkan dirinya tidak bisa mengikuti acara pelantikan KAHMI dan FORHATI hingga selesai, dikarenakan harus menghadiri pertemuan dengan anggota DPR RI dan pelantikan pengurus IDI cabang Kota Solok pada saat yang sama di D’Relazion Resto & Cafe, Kota Solok. (gra)

Pos terkait