Nagari Koto Baru Kecamatan Kubung Terima Donasi dari FKM Unand

Tim Pengabdian Masyarakat (Pengabmas) Dosen FKM Unand memberikan bantuan secara simbolis kepada pemerintah nagari Koto Baru berupa Buku Saku panduan isolasi mandiri, leaflet dan banner Covid-19 serta masker, pada hari Kamis, (28/05/2020), yang bertempat di kantor Wali Nagari Koto Baru kecamatan Kubung Kabupaten Solok.

Penyerahan bantuan secara simbolis oleh Dosen FKM Unand Novia Wirna Putri, S.KM, M.PH yang didampingi oleh mahasiswa FKM Unand Kepada Wali Nagari Koto Baru Afrizal. K tersebut, juga diikuti oleh Kasubag Peliputan data dan dokumentasi Dafitrach Yusrizal, S.Kom, M.Si, kemudian dihadiri juga oleh Sekna dan perangkat nagari Koto Baru.

Pada kesempatan tersebut Ketua Tim Pengabmas, sekaligus Dosen FKM Unand Novia Wirna Putri, S.KM, M.PH mengatakan bahwa bantuan buku saku panduan isolasi mandiri dan leaflet isolasi diri sendiri serta banner Covid-19 ini merupakan media atau wadah penting untuk mengedukasi serta mengaplikasikan pengetahuan yang dimiliki. 

Bacaan Lainnya

Sebagai praktisi akademis di bidang kesehatan masyarakat, dia, berharap masyarakat lebih sadar dengan kebersihan dan kesehatan. Masker yang diberikan agar dipergunakan jika keluar rumah dalam masa pandemi Covid-19 ini.

“Dalam hal ini Penerapan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) sangat penting sekali dilakukan, tentu dengan cara rajin mengonsumsi makanan yang bergizi, rajin mencuci tangan, menjaga kesehatan, memakai masker saat ke luar rumah, serta melakukan segala tindakan untuk menjaga kesehatan diri sendiri dan keluarga kita masing-masing,” tambahnya.

Kami ingin melakukan pengabdian kepada masyarakat sekitar dengan memberikan pencerdasan langkah-langkah dan tindakan yang benar dalam menghadapi wabah Covid-19 ini.

Tim Pengabdian Masyarakat (Pengabmas) Dosen FKM Unand ini terdiri dari beberapa tim. Semua Tim Pengabmas melakukan misi kemanusiaan terutama disaat wabah corona melanda negara kita khususnya di daerah-daerah yang di Sumatera Barat, tutup Novia Wirna Putri, S.KM, M.PH.

Beriringan dengan itu Wali Nagari Koto Baru Afrizal K, mengucapkan terima kasih kepada Tim Pegabdian Masyarakat (Pengabmas) Dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Unand yang telah memberikan bantuan berupa leaflet isolasi diri sendiri sebanyak 500 eks, buku isolasi diri sendiri 100 eks, masker kain 500 pcs dan banner Covid-19 1 (satu) pcs.

Dengan adanya bantuan dari FKM Unand ini, kami mewakili atas nama masyarakat merasa sangat terbantu dalam upaya percepatan penanganan Covid-19 di kabupaten Solok khususnya di nagari Koto Baru Kecamatan Kubung, Bantuan ini akan kita serahkan dalam upaya mengedukasi masyarakat agar bisa hidup bersih.

“Pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh FKM Unand merupakan pemberian langkah-langkah cerdas dan tindakan yang benar dalam menghadapi Covid-19. Semoga dengan adanya panduan buku saku tentang isolasi diri sendiri yang diberikan oleh FKM Unand ini, masyarakat kita bisa mengaplikasikan nya dalam kehidupan sehari-hari,” harap Wali Nagari Koto Baru Afrizal. K.

(Andar MK)

Pos terkait