Muharlion Lepas Peserta Wisuda Iqro dan Katam Quran

PADANG, TOP SUMBAR — Sebagai anggota DPRD Kota Padang, Muharlion melepas peserta Perayaan Wisuda Iqro dan Khatam Quran TPQ/TQA Masjid Al Furqon Simpang Muaro Panjalinan Kecamatan Koto Tangah Kota Padang, Sumatera Barat, Minggu (16/09/2018).

Pada kesempatan itu, Muharlion mengatakan, pada dasarnya dalam hidup ini, manusia memiliki dua usia. Yang pertama usia biologis, dan yang kedua usia efektif.

“Pada usia biologis orang bisa saja berumur 20, 30, 40, 50 tahun, lantas mati,” ungkap politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini.

Bacaan Lainnya

Namun, pada usia efektif, manusia silahkan saja mati, tetapi pada dasarnya dia tetap hidup karena tiga hal, yaitu shadaqah jariyah, ilmu yang bermanfaat, anak soleh dan soleha yang senantiasa mendoakannya.

“Untuk itu, mari kita cetak generasi pecinta al Quran, generasi yang soleh dan solehah sebagai bekal hidup kita nantinya,” ungkap Muharlion lagi.

Perayaan Wisuda Iqro dan Khatam Quran TPQ/TQA Masjid Al Furqon diikuti ratusan santri dan dihadiri oleh orang tua santri, disamping pengurus masjid dan tokoh masyarakat setempat. (H/by)

Pos terkait