LIDA Dimulai Hari Ini Nasrul Abit Minta Pengamen Unjuk Gigi

Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit menerima silaturahmi tim audisi Liga Dangdut Indonesia (LIDA) di ruang kerjanya.
Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit menerima silaturahmi tim audisi Liga Dangdut Indonesia (LIDA) di ruang kerjanya.

PADANG, TOP SUMBAR—Liga Dangdut Indonesia (LIDA) yang akan dibawakan oleh salah satu stasiun televisi nasional kini menyapa masyarakat Sumatera Barat dengan membuka audisi di Kota Padang. Ini merupakan terobosan baru yang dapat menjaring bakat-bakat menyanyi dangdut dari seluruh Indonesia. Audisi LIDA akan diadakan di Kota Padang yang akan digelar Minggu (15/10/2017) dini hari.

Wakil Gubernur Nasrul Abit mengatakan, ternyata LIDA tidak hanya menjaring bakat-bakat menyanyi dangdut dari seluruh provinsi di Indonesia, tapi juga merupakan ajang promosi daerah, yang sangat bermanfaat bagi Sumatera Barat untuk mempromosikan potensi alamnya yang sangat indah.

“Saya sangat mendukung acara ini. Karena juga dapat dijadikan ajang promosi wisata dan budaya Sumatera Barat yang sangat kaya. Sedangkan kepada para pengamen jalanan, saya minta mereka untuk unjuk gigi mengembangkan bakat mengikuti moment yang penting dan langka ini. Bagi peserta dari Sumatera Barat untuk tampil apa adanya pada saat audisi nanti,” katanya.

Panitia LIDA juga menyampaikan perubahan lokasi audisi di Kota Padang, yang rencananya dilaksanakan di gedung RRI Padang, dipindahkan tempatnya ke Markas Brimob di Padang Sarai, Kecamatan Koto Tangah Padang. Jadwal acara dimulai pukul 08.00 Wib hingga selesai. Para peserta diminta membawa fotocopy KTP atau KK beserta foto ukuran 3R. (H)

Selamat mengikuti Audisi.

Pos terkait