Azwar Siri Minta Pemko Carikan Solusi Kelangkaan Masker di Kota Padang

Azwar Siri juga ikut berkomentar tentang langkanya masker di Padang, Ketua Komisi IV DPRD Kota minta Pemko carikan solusi. Padang, Senin, 02 Maret 2020.

Ketua Komisi VI DPRD Kota Padang Azwar Siri mengatakan, “Pertanyaannya kenapa masker itu bisa langka di Padang. Apakah karena ketakutan masyarakat terhadap virus Corona, sehingga mereka memborong semua masker di Padang”.

Untuk itu Azwar Siri meminta pemerintah kota melalui Dinas Kesehatan Kota Padang supaya menindaklanjuti dan mencarikan solusi terkait persoalan tersebut.

Bacaan Lainnya

“Saat ini kelangkaan masker menjadi persoalan yang penting dan harus segera diselesaikan. Ditambah lagi dengan maraknya berita tentang bahaya wabah virus Corona,” ucap Ketua Ketua Komisi IV kepada wartawan.

Kemudian Azwar Siri juga menjelaskan berita tentang bahaya wabah virus Corona mesti dijadikan sebagai bahan pertimbangan bagi pemerintah setempat dan juga masyarakat itu sendiri untuk waspada.

Menurut Azwar Siri pemakaian masker merupakan salah satu solusi untuk mengantisipasi penularan virus Corona. Untuk itu perlu dicarikan solusi pengadaan masker secepat mungkin.

“Jika masker tersebut masih langka, maka kita meminta ke Dinkes Padang untuk mensosialisasikan ke masyarakat terkait solusi yang harus dilakukan untuk menghindari penularan virus Corona. Supaya masyarakat tidak panik dan bisa tenang,” jelasnya.

(RN)

Pos terkait